SINERGI: Leadership Super Camp for Executive
Kementerian Keuangan Republik Indonesia
Bekerjasama dengan Kementerian Keuangan Republik Indonesia, pada tanggal 19 – 20 Oktober 2017, EXPERD menggelar program leadership selama satu setengah hari yang terdiri dari ceramah interaktif dan simulasi bisnis. Program ini bertujuan untuk membangun kesadaran para pemimpin Kementerian Keuangan Republik Indonesia mengenai pentingnya sinergi di dalam organisasi. Melalui beberapa sesi ceramah interaktif yang dibawakan oleh Handry Satriago (CEO GE Indonesia), Eileen Rachman (President Director EXPERD Consultant) dan Nicko Widjaja (CEO MDI Ventures), peserta berkesempatan memperoleh sudut pandang lain dalam kepemimpinan dari lini bisnis yang berbeda. Sesi ceramah ini disambut dengan antusiasme para peserta sehingga tukar pikiran pun terjadi selama sesi berlangsung.
Tidak hanya sampai disitu, pada hari kedua, peserta diajak untuk melakukan simulasi EXPEDITION dari Silega yang dibawakan oleh EXPERD Consultant. Selama simulasi beserta melakukan perencanaan untuk menyelesaikan permainan dan menjadi pemenang, tanpa melupakan peran setiap individu di dalam kelompok. Melalui permainan inilah peserta dapat mengalami langsung pentingnya sinergi dan peran pemimpin untuk mencapai tujuan bersama.
Rangkaian acara yang diadakan di Pusdiklat Anggaran dan Perbendaharaan Kementerian Keuangan Republik Indonesia di daerah Gadog, Bogor, Jawa Barat ini terlaksana dengan lancar dan mendapat respon positif dari para pesertanya.