was successfully added to your cart.

Pelatihan Staff Development Program Bank Syariah Mandiri

By August 01,2019 Events

Tanggung jawab untuk menjaga kualitas pelayanan dan performa perusahaan bukan dimiliki oleh segelintir orang yang memiliki jabatan dan kepentingan, namun seluruh karyawan sebagai bagian dari organisasi. Oleh karena itu, setiap jajaran diharapkan dapat semakin mengasah kualitas dirinya serta terus berpartisipasi aktif terhadap perkembangan perusahaan secara menyeluruh, mulai dari level eksekutif, hingga level staff sebagai roda penggerak perusahaan.

Dalam menjawab kebutuhan tersebut, EXPERD merancang program pelatihan “Staff Development Program” untuk karyawan terpilih di Bank Syariah Mandiri. Melalui 5 hari pelatihan dengan implementation program dan beragam metode, meliputi studi kasus dan business simulation, peserta diajak secara langsung menunjukkan dan memahami kompetensi tersebut dalam kondisi kerja serta memahami langkah efektif untuk mengembangkan diri.

 

#experd #expert #experdconsultant

 

 

 

For further information, please contact marketing@experd.com