Seorang direktur SDM mengaku stres tiap kali ada karyawan senior yang resign atau pensiun. “Kami harus mulai dari awal lagi, mencari karyawan baru yang sudah mumpuni. Hanya sedikit sekali karyawan dari dalam yang siap mengisi posisi senior yang vacant. Sadar begitu besarnya kesenjangan kompetensi antara karyawan junior dengan yang senior benar-benar membuat kami frustrasi”. Ini kenyataan…
Penertiban absensi menjadi perbincangan hangat di sebuah kantor. Banyak karyawan protes karena menilai peraturan tersebut sudah basi, apalagi bila absensi dikaitkan dengan penilaian kinerja. “Saya baru tutup laptop jam sembilan malam dan sudah kembali buka laptop untuk bekerja sejak jam 4 pagi. Sepanjang perjalanan ke kantor pun saya terus memikirkan proposal yang tengah saya garap untuk klien.…
Kita sudah biasa membicarakan kecanggihan Jepang dalam kualitas produk, efisiensi proses, inovasi, teknologi, juga keteguhannya melestarikan nilai-nilai budaya timur secara turun-temurun. Dengan bencana gempa dan tsunami yang melanda Jepang baru-baru ini, Jepang sang raksasa Asia memang berduka, namun tidak terpuruk. Jepang malahan kembali membuka mata dunia untuk mengakui betapa mereka memang layak…
Sungguh menarik memperhatikan beragamnya reaksi orang saat menghadapi kritik, kegagalan dan kekurangan dirinya. Di sebuah rapat perusahaan, begitu grafik melorot angka pencapaian target ditayangkan, banyak pihak langsung melancarkan aksi bela diri. Ada yang mempertanyakan apakah data yang ditampilkan akurat atau tidak. Ada yang sudah siap dengan alasan panjang lebar untuk mengalihkan perhatian orang…
Saat diminta bantuan untuk lembur, beberapa orang karyawan di suatu bagian secara spontan nyeletuk: “Yah..., tergantung imbalannya” Mendengar hal ini, atasan pun berkomentar agar orang yang menolak lembur mengundurkan diri saja, karena melihat mereka sungguh-sungguh tidak memikirkan kepentingan perusahaan dan hanya memikirkan kepentingan diri pribadi saja. Meskipun loyalitas pada perusahaan…